Belajar Mempunyai Tujuan (Hidup) yang Jelas




Tidak terasa saat ini saya sudah berumur 25 tahun...ternyata sudah banyak sekali waktu yang saya lalu. Sepertinya baru kemarin masih di kelas 1 SD, eh sekarang udah ampir 1/4 abad.permasalahan baru muncul ketika ada pertanyaan , "Lantas apa yang sudah kamu berikan? atau kamu akan seperti apa ?"

Bingung juga sih ngejawab pertanyaan ini...apa yang akan saya lakukan ketika menyelesaikan kuliah saya di bandung ini ? Akan seperti apa saya 10 / 20 tahun mendatang. ? banyak sekali pertanyaan yang terlintas dalam pikiran ini, apakah saya bisa menjadi orang yang berhasil kelak ?

Setelah dipikir-pikir dengan matang, ternyata hal-hal yang terjadi dalam kehidupan saya ini berhubungan dengan bagaimana kita memandang hidup ini dan apa yang sebenarnya menjadi tujuan kehidupan kita

Ketika kita dapat memaknai arti hidup ini dengan sungguh-sungguh kita akan mengentahui untuk apa kita hidup dan bagaimana kita menjalani hidup ini sehingga menjadi lebih berarti..Ketika kita mempunyai tujuan yang jelas, maka kita akan berusaha untuk menetapkan prioritas hidup ini dengan baik.Semoga hal ini bisa memberikan wacana mengenai menjadikan hidup yang lebih baik dan berarti.sudahkah kita merancangkan hidup ini dengan lebih baik.?

"Bagaimana kita di kemudian hari ditentukan oleh pilihan yang kita ambil pada saat ini"



Reblog this post [with Zemanta]

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Realtek Audio Ngak Kebaca (Failure)

6 Film Kristen yang sangat Inspiratif

Merenungkan Firman Tuhan